The Elements  BACK TO ARTICLES

4 Keunggulan Teknologi Smart Home System untuk Apartemen

Berbicara tentang satu dekade kemarin, bisa dibilang bahwa teknologi smart home mungkin masih kurang dikenal di Indonesia. Harga perangkat yang relatif mahal menjadi salah satu faktor yang membuat teknologi ini belum tersebar luas di negara kita. 

Namun, pada saat itu, teknologi rumah pintar sudah banyak digunakan di negara-negara barat, dan beberapa tahun kemudian, dengan perkembangan teknologi dan pembangunan properti baru, smart home system semakin dikenal luas di sini. Tidak hanya cocok untuk digunakan di rumah tapak, smart home system juga tepat sekali bila diterapkan di apartemen.

Ada banyak kecanggihan smart home system yang dapat Anda nikmati, mulai dari menyala atau matikan lampu, sistem smart door lock, pengaturan kamar mandi, mengatur suhu AC, pengaturan fasilitas hiburan misalnya TV dan pengaturan berbagai perabot apartemen lainnya termasuk pengelolaan aspek keamanan seperti sistem pengaturan alarm hingga CCTV. 

Menarik sekali, ya? Yuk cari tahu lebih dalam apa saja keunggulan memiliki teknologi smart home system untuk apartemen!

Lebih Praktis

Melalui teknologi smart home system, Anda bisa mengatur semua perangkat elektronik di apartemen melalui satu gadget. Bayangkan Anda bisa menyalakan AC (air conditioner) bahkan jika Anda belum sampai di apartemen. Atau, saat Anda sedang bersantai di dalam kamar, Anda bisa menyalakan lampu di balkon apartemen tanpa perlu repot-repot beranjak dari kasur yang nyaman. 

Hemat Listrik

Anda dapat mengatur penggunaan listrik apartemen melalui smart home system. Melalui teknologi ini Anda dapat memantau penggunaan perangkat elektronik secara penuh. Contohnya seperti mendapatkan data berapa lama Anda menghabiskan waktu menonton TV, menggunakan AC, mesin cuci, dan berbagai elektronik lain. 

Tingkat Keamanan yang Optimal

Regulasi keamanan di kawasan hunian sangat penting. Untuk mencegah kejahatan yang tidak perlu, diperlukan sistem keamanan yang mumpuni, seperti teknologi smart home system. Anda dapat memantau sudut-sudut apartemen melalui CCTV yang terhubung ke aplikasi smart home system di gadget. Tidak jarang, beberapa aplikasi smart home system menawarkan fitur fitur smart door lock dan sistem alarm untuk proteksi.

Menawarkan Kenyamanan Maksimal

Aktivitas sehari-hari akan semakin nyaman dengan adanya teknologi smart home system di apartemen. Anda tidak perlu repot beraktivitas yang melelahkan kesana kemari untuk mengontrol peralatan elektronik, hanya perlu memanfaatkan aplikasi di gadget saja. Mengapa demikian? Karena Anda bisa mengontrol segala sesuatunya di rumah meski Anda sedang ada di kamar saja atau bahkan ketika sedang berada di luar apartemen. 

Teknologi smart home system cocok sekali diaplikasikan pada apartemen The Elements. Menawarkan unit apartemen semi-furnished dengan 2 pilihan unit apartemen, yakni 2 Bedroom yang berada di tower Harmony dan 3 Bedroom di tower Serenity. Masing-masing unit apartemen Elements sudah semi-furnished, dilengkapi dengan kamar tidur, kamar mandi, ruang keluarga, balkon, built-in kitchen lengkap dengan electric oven, hood oven hingga kitchen cabinet

Sementara, di unit 3 Bedroom ada 2 tipe dapur yaitu dry kitchen dan wet kitchen beserta built-in wardrobe dan private balcony. Keistimewaan dari apartemen The Elements Kuningan adalah di tower Serenity masing-masing unitnya dilengkapi dengan private lift yang menuju unit 3 Bedroom. 

Fasilitas premium berikut siap memanjakan Anda di The Elements apartment Jakarta, mulai dari swimming pool, gym area, multi function exercise room, children playground, jacuzzi, sauna, spa, business center, mini library, lobby & lounge, private lift, minimarket JD Hub by JD.ID dan keamanan 24 jam. 

Apartemen eksklusif di Jakarta Selatan ini, berlokasi di kawasan prestisius Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan tepatnya di Jalan Epicentrum Tengah, No. 2. Sederet pusat bisnis dan perkantoran di Segitiga Emas Ibu kota, sangat mudah dijangkau dari apartemen The Elements

Jika ingin memenuhi kebutuhan sehari-hari dan refreshing, Anda dapat menyambangi mall Epicentrum, Plaza Festival, Lotte Shopping Avenue, Kota Kasablanka dan berbagai pilihan lainnya. Tersedia sekolah dasar hingga universitas kenamaan, sebut saja Little Bee Montessori School, HighScope Jakarta, Royal Primary Academy, Universitas Bakrie, London School Of Public Relation, Sampoerna University dan lain-lain

The Elements apartment Jakarta sangat ramah akses, pasalnya terdapat sarana transportasi publik seperti LRT (Light Rail Transit) yang hanya 10 menit berjalan kaki dari apartemen, bus Trans Jakarta, MRT (Mass Rapid Transit), kereta Commuter Line hingga akses tol. Berada di antara 3 jalan utama Ibu kota yaitu Jalan Casablanca, Jalan Galunggung dan Jalan H.R. Rasuna Said sehingga pengguna kendaraan pribadi pun terfasilitas secara maksimal. 

Dengan segala keunggulan tersebut, harga jual apartemen The Elements dibanderol mulai dari Rp 4,2 Miliar. Jangan sampai melewatkan kesempatan menarik membeli apartemen mewah di tengah kota ini ya

BACK TO TOP